Analisis Penyebab Rendahnya Tingkat Bersosialisasi Siswa Selama Pembelajaran Jarak Jauh Di Kelas V UPT SD Negeri 101788 Marindal I

Authors

  • Doli Cano Manullang, Umar Darwis Universitas Muslim Nusantara AL-Washliyah

DOI:

https://doi.org/10.52121/alacrity.v2i3.111

Keywords:

Analisis Penyebab Rendahnya, Pembelajaran Jarak Jauh , Bersosialisasi

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh penerapan pembelajaran daring di masa pandemi yang menimbulkan dampak dari penerapannya dalam meningkatkan bersosialisasi siswa. Karena pada era ini untuk menekan penyebaran virus corona pembelajaran dilakukan dengan cara daring. Pembelajaran daring dilakukan di rumah menjadi tanggungjawab orangtua dalam pengawasan terhadap anak-anaknya. Tujuan dalam penelitian ini adalah Untuk mengetahui seberapa besar dampak pembelajaran online terhadap penurunan tingkat bersosialisasi siswa.  Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang bersifat deskriptif, di mana penulis merupakan instrument utama untuk memperoleh data secara lebih rinci. Adapun teknik penentuan informan penelitian ini menggunakan purposive sampling. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Kemudian data yang sudah terkumpul dianalisis menggunakan reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini yaitu dengan diterapkannya pembelajaran jarak jauh tingkat bersosialisasi para siswa tidak meningkat, siswa yang kesulitan dalam pembelajaran yang dilakukan dengan cara daring ini membuat siswa menjadi lebih pasif didalam pembelajaran mengingat banyaknya batasan yang dimiliki siswa dan guru dikarenakan harus melakukan pembelajaran secara daring, dimulai dari siswa kesulitan untuk berkomunikasi kepada guru untuk menyampaikan apa yang dia ingin tanyakan dan dikarenakan tidak adanya kehadiran guru menjadikan adanya siswa yang menjadi lebih leluasa dalam bergaul dan berkomunikasi dengan temannya tanpa pengawasan oleh guru, begitupun dilihat dari sisi guru yang kapasitas dan daya ajarnya menjadi berkurang karena hanya mampu memberikan pelajaran dari aplikasi whatsapp ataupun zoom sehingga kurang efektif dalam memantau perkembangan siswanya baik dalam pembelajaran hingga  berkomunikasi ataupun bergaul.

Downloads

Published

2022-12-09

Issue

Section

Articles